Berita Keselamatan - DIA MEMAHAMI

Home


Berita Keselamatan - DIA MEMAHAMI

Melihat ibunya sibuk memasak, Nita yang baru berusia lima tahun
mengambil sesendok garam lalu menuangnya ke dalam kuali. Ibunya
terkejut dan marah karena sup itu jadi keasinan! "Nita, apa yang kamu
lakukan?" bentaknya. Nita menjawab polos, "Mau bantu Ibu masak." Anak
itu rupanya ingin menolong, tetapi tidak tahu bahwa tindakannya
justru merusak masakan ibunya. Mendengar jawaban itu, si ibu tidak
jadi marah. Dipeluknya anak itu. Walau gagal menolong, si ibu
memahami dan menghargai maksud baiknya.

Tuhan kita pun demikian. Penuh pengertian. Itulah yang ditulis Daud
dalam Mazmur 103, ketika ia mengajak dirinya sendiri untuk memuji
Tuhan. Dalam berupaya hidup menyenangkan Tuhan, berulang kali Daud
gagal. Namun, Tuhan tidak putus asa terhadapnya. Tuhan mengampuni dan
memulihkan (ayat 3,4). Tidak diberi-Nya hukuman setimpal sampai
hari-hari hidup Daud habis dalam derita (ayat 5,10). Tuhan tidak
menuntut Daud melakukan apa yang di luar kemampuannya. Tuhan sadar
bahwa manusia adalah "debu"; ciptaan  yang ringkih (ayat 14). Bagai
orangtua, Tuhan berusaha memahami perilaku kita. Dia menghargai
itikad baik kita untuk hidup memuliakan nama-Nya, walau terkadang
kita gagal dan mendukakan hati-Nya.

Sebagai orang kristiani, kita perlu berusaha hidup kudus. Melayani
Tuhan dan sesama. Berupaya berbuat baik untuk membuat Tuhan
tersenyum. Menuju kesempurnaan. Namun, di tengah perjuangan itu, jika
suatu kali Anda gagal dan jatuh, jangan frustrasi. Tuhan tidak putus
asa terhadap Anda! Bangkitlah lagi. Jaga terus agar itikad untuk
hidup memuliakan Dia terus menyala! --JTI

Tuhan menghargai usaha kita

sekalipun hasilnya kadang mengecewakan-Nya


e-RH Situs:  http://renunganharian.net/utama.php?tanggalnya=2010-01-24

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

You have the impression and comments for products and services, you may want to share with comment. I am glad if you comment can benefit you and please do not spam.

Join here to receive articles via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner